• LinkedIn
  • Join Us on Google Plus!
  • Subcribe to Our RSS Feed

Kamis, 25 Januari 2018

5 Pensil Warna Terbaik Untuk Menggambar

16.51 // by Unknown // No comments

Seseorang pasti punya talenta dan hobinya masing-masing. Untuk mengembangkan sesuatu, terkadang seseorang perlu untuk menambah alat-alat agar mendukung perkembangan hobi dan talenta tersebut. Untuk mempunyai talenta yang maksimal, seseorang harus mengasahnya setiap hari dan juga bisa menggunakan peralatan yang setidaknya menambah dan mendukung kemampuan seseorang tersebut.
Salah satu talenta yang jarang dipunyai oleh setiap orang adalah menggambar dan juga melukis. Maka dari itu ketika seseorang mempunyai kemampuan dibidang tersebut, sudah seharusnya dikembangkan agar dapat menghasilkan sebuah karya yang baik. Tidak jarang juga banyak pelukis terkenal yang memulai karirnya dengan menggambar menggunakan pensil warna dan sebagainya.

Di bawah ini adalah rekomendasi 5 pensil warna terbaik

  •  Caran D’ache Luminance Colored Pencil084679000000-st-1-caran-dache-luminance.1485851183.jpg

Caran D’ache Luminance ini merupakan produk yang sangat bagus dan juga dapat menjadi andalan. Mempunyai warna yang tajam dan juga kaya akan pilihan warna. Pensil ini juga sangat baik dalam blending. Hanya saja harga dari pensil ini persetnya dijual sangat mahal. Harga tersebut masih seimbang dengan kualitas dari pensil warna ini. Untuk pemula mungkin belum perlu untuk membeli produk ini.


  • Faber-Castell Polychromos
FBC-18-110011_1.jpg

Untuk Faber-Castell Polychromos ini sudah banyak yang menggunakan karena kualitas dari pensil warna ini. Mulai dari yang pemula sampai yang profesional juga banyak yang memakainya. Dari segi harga  pensil warna ini relatif mahal untuk beberapa kalangan. Walaupun tidak semahal Caran D’ache, Faber-Castell yang satu ini mempunyai kualitas yang tidak jauh beda baiknya.

  • Derwent Coloursoft
p-12756-coloursoft_72pk_open.jpg
Pensil warna yang ketiga yaitu Derwent dengan serinya yang Coloursoft. Seri ini dianggap baik karena blending antar warna yang sangat mudah dan sangat halus. Penggunaannya juga mudah dan juga cocok untuk pemula. Warna yang diberikan juga cukup bagus. Untuk harganya masih dibawah Faber-Castell Polychromos namun sudah cukup baik untuk kualitasnya.


  • Prismacolor Premier
1570722aPri-Col,PrismacolorPremier48ColoredPencils,PrismaColor,ColorPencil-l
Sudah tidak asing dikalangan orang yang gemar menggaambar. Prismacolor banyak menjadi andalan kebanyakan orang. Dengan harga dibawah Faber-Castell Polychromos dan sedikit diatas Derwent Coloursoft, pensil yang satu ini mempunyai warna yang tajam, mempunyai banyak warna, blending yang baik, dan kualitas yang sudah sangat baik dengan harga di bawah Faber-Castell Polychromos.

  • Lyra Rembrandt Polycolor
GLRPSLyra.jpg
Bisa dibilang pensil warna yang satu ini yang paling murah dibanding 4 pensil warna di atas. Memang kualitas tidak sehandal 4 pensil di atas tetapi pensil yang satu ini sudah bagus dan juga cocok bagi para pemula. Pilihan warna juga sudah cukup lengkap. Warna dan blending juga cukup baik.

Demikian rekomendasi 5 pensil warna terbaik untuk menggambar. Untuk pembelian pikirkan terlebih dahulu mana yang paling baik dan cocok untuk anda. Kembangkan selalu talenta, pantang menyerah, dan selalu berusaha.

Terima kasih atas kunjungannya.

0 komentar:

Posting Komentar